HUT Republik Indonesia ke-76 personil Lanud Maimun Saleh melaksanakan Bakti sosial

HUT Republik Indonesia ke-76 personil Lanud Maimun Saleh melaksanakan Bakti sosial

KeizalinNews.Com, Sabang –  TNI AU. Kalau bukan kita semua saling menjaga, saling peduli terhadap yang tidak pantas di pandang mata, apakah kita biarkan saja, lantas apakah yang terjadi kalau kita tidak saling menjaganya kata seorang Anggota TNI Angkatan Udara Maimun Saleh, Jum’at (13/8/2021).

Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ke-76 seluruh personil Lanud Maimun Saleh melaksanakan bakti sosial pembersihan pulau Klah, agar terbebas dari sampah serta sedap dipandang mata.

Bacaan Lainnya

Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto mengatakan bahwa dengan kita melakukan dari hal yang terkecil agar tampak sedap di pandang mata itu sudah merupakan ibadah, jangan sampai pesisir laut menjadi tempat sampah, ayo kita saling menjaga kelestarian dan kebersihan diseluruh pesisir pantai ini, agar senantiasa dapat terjaga. pendahulu kita sudah mewariskan kepada kita semua dengan merebut kekuasaan dari penjajahan dengan taruhan nyawa.

Saya harap bagi masyarakat yang nantinya berkunjung ke pulau Klah ini bisa membuang sampah pada tempatnya, yaa kalau gk ada tempat sampah minimal di kumpulin dan hendaknya di bakar agar tidak berserakan dihempas oleh terpaan angin, tentunya kalau kita saling peduli dan mempunyai pikiran saling memiliki semuanya akan terbebas dari namanya sampah, karena pulau Klah ini kalau kita rawat dan kita jaga kedepannya akan menjadi tempat wisata yang sangat luar biasa dengan pemandangan yang sangat indah.

Sampah bukanlah sebuah hiasan jangan merasa senang dengan adanya sampah berserakan ayo kita saling peduli, ayo kita belajar dari yang terkecil dan nantinya akan menjadi dampak yang sangat besar, tidak lain menuju pulau Weh Kota Sabang sebagai tempat pariwisata yang asri yang didambakan oleh manca Negara dan daerah luar Sabang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *