KeizalinNews IDI RAYEUK – Dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten Aceh Timur melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pendaftaran Penduduk bagi petugas kecamatan dan petugas registrasi gampong dalam kabupaten Aceh Timur di Aula Dinas Syariat Islam,Selasa (07/09/2021).
Acara tersebut turut di hadiri oleh Sekcam,Kasie Pemerintahan Kecamatan,PRG Desa, dan kepala dinas Dukcapil Aceh Timur.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kabupaten Aceh Timur Drs Faisal MAP dalam sambutannya megajak perugas administrasi untuk berperan aktif dalam memfasilitasi masyarakat
“Kami dari Disdukcapil mengajak seluruh petugas administrasi kependudukan tingkat kecamatan dan desa untuk berperan aktif dalam memfasilitasi masyarakat guna memperoleh dokumen kependudukan (KK,KTP,Akta kelahiran, Akta Kematian, dan KIA.
Harapan kami di tahun 2021 seluruh masyarakat Aceh Timur sudah terdaftar dalam kependudukan dalam Daerah Kabupaten Aceh Timur yang memiliki ktp elektronik dan pihak pemerintah desa harus melaporkan kematian masyarakat untuk di keluarkan akta kematian dan dilakukan penghapusan data sehingga data yang di gunakan oleh instansi terkait seperti BPJS,KIP,DINSOS dan Instansi lainnya sudah mendapatkan data real dan sudah sesuai kondisi dilapangan,” Ujar Drs Faisal
Selain itu,dalam kegiatan tersebut juga di serahkan Kartu Identiras Anak (KIA) yang sudah selesai sebanyak 1225 Lembar untuk Kecamatan Simpang Ulim dan Madat.
(Nazaruddin)