Keizalinnews.com|Takengon – Bertindak selaku Inspektur Upacara Apel gelar pasukan Operasi Ketupat, Seulawah Tahun 2022, Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar, pada kesempatan itu sekaligus membacakan amanat Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
Mengambil tempat di Pelataran Halaman Mako Polres Aceh Tengah, Apel gelar pasukan tersebut mengusung tema “Wujud Sinergi Polri Dengan Instansi Terkait untuk Menjamin Masyarakat Aman dan Sehat Dalam Perayaan Idul Fitri 1443 H”, Jum’at (22/04/2022).
Apel pasukan tersebut diikuti oleh personil Polri, Pejabat utama Polres Aceh Tengah, para Kapolsek, Wadanki Brimob, Pasukan TNI Kodim 0106 , Sub den Pom Aceh tengah serta instansi dan lembaga terkait diantaranya, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP dan WH, Kemenag, Jasa Raharja, dan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aceh Tengah, saat membacakan sambutan tertulis Kapolri, menyampaikan.
“Polri dengan dukungan dari TNI, Pemerintah Daerah, dan pemangku kepentingan lainnya menyelenggarakan Operasi “Ketupat-2022″ yang dilaksanakan selama 12 hari mulai tanggal 28 April 2022 sampai dengan 9 Mei 2022, dengan Fokus pengamanan adalah 101.700 obyek di seluruh Indonesia baik Masjid, Tempat Wisata, pusat perbelanjaan, Terminal, Pelabuhan, stasiun Kereta Api, dan Bandara”, Ujar Bupati Shabela Abubakar menyampaikan Pesan Kapolri.
“Oleh karena itu, Operasi “Ketupat-2022″ harus dilaksanakan secara optimal. Perjalan mudik maupun balik berjalan lancar, aman dan sehat. Kejahatan dan gangguan kamtibmas sekecil apapun harus kita cegah dan antisipasi. Ketika operasi ini berhasil, masyarakat dapat melaksanakan aktivitas ibadah Idul Fitri 1443 H/tahun 2022 dengan aman dan sehat, baik dari gangguan kamtibmas maupun dari bahaya Covid-19,” Lanjut Bupati Aceh Tengah.
“Demikian amanat saya, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan keselamatan perlindungan, kekuatan, dan kepada kita, dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara, Selamat bertugas, Sekian dan terima kasih, Wassalamualaikum Wr. Wb.,” Pungkas Bupati Shabela menutup Sambutan Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. ditanda tangani di Jakarta, Jum’at 22 April 2022.
Selain memimpin gelar pasukan, Bupati Aceh Tengah juga memantau kesiapan personel sekaligus menyematkan pita tanda operasi kepada perwakilan anggota dari satuan gabungan yang hadir pada apel pagi itu .
Usai Gelar Pasukan, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Aceh Tengah Akbp Nurochman Nulhakim , S.I.K. menyampaikan Operasi ini di gelar sebagai bentuk pengamanan agar masyarakat merasa aman dan nyaman, terutama di Wilayah Hukum Polres Aceh Tengah.
“Apel gelar Pasukan ini adalah operasi terpusat yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dengan mengedepankan fungsi preventif, yang didukung dengan penegakan hukum dengan tujuan terjaminnya, rasa aman bagi Masyarakat selama pelaksanaan Bulan Ramadhan dan kemudian Lebaran dan pasca Hari Raya Idul Fitri”, Jelas Kapolres Aceh Tengah Nurochman Nulhakim, S.IK. (Dio)