KeizalinNews.com Palembang — Danlanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr. Hanla., melaksanakan CC (Courtessy Call)/Kunjungan Kehormatan ke Kantor Bupati Banyuasin, di Komplek Perkantoran Sekojo No.1 Pangkalan Balai, Selasa (17/5/2022).
Dalam kunjungannya, Danlanal Palembang didampingi Perwira Staffnya yaitu Pgs. Palaksa Lanal Palembang Mayor Laut (KH) Humaidi, Dandenpomal Lanal Palembang Mayor Laut (PM) Reza Ali Aksa.
Kedatangan Danlanal Palembang beserta Perwira Staffnya disambut secara langsung oleh Bupati Banyuasin, H. Askolani, S.H., M.H., yang didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Banyuasin Drs. H.M. Yusuf, M.Si., Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Drs. Antony Liando, S.Sos.,M.Si., Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Banyuasin Ir. Kosarudin, M.M., dan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Banyuasin Dr. Ir. Septi, M.M.
Danlanal Palembang mengawali pembicaraan dengan memperkenalkan diri dan memperkenalkan para Perwira pendamping, selanjutnya menyampaikan maksud dari kunjungan ini adalah dalam rangka menjalin silaturahmi dan memperkenalkan diri sebagai pejabat baru sebagai Danlanal Palembang, serta berkoordinasi terkait tugas dan tanggung jawab ke depan yang semakin kompleks, dengan harapan kedua instansi ini dapat bekerjasama dengan baik dalam hubungan sinergitas yang harmonis.
Kunjungan ini juga merupakan wujud nyata dari Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., yakni jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kebersamaan. (Hera)
(Sumber Pen Lanal Palembang)