Titik Nol Peningkatan / Pembuatan Jalan Usaha Tani Masyarakat Desa Danau Baru Dan Sekitar.

Titik Nol Peningkatan / Pembuatan Jalan Usaha Tani Masyarakat Desa Danau Baru Dan Sekitar.

Keizalinnews.com, Muara Enim Sumatera Selatan–Telah di gelar acara titik nol untuk pembuatan jalan usaha tani ( jembatan Titian ) sepanjang 25 meter, yang menghubungkan dari jalan yang sudah ada yang sudah di bangun beberapa tahun yang lalu, yang berlokasi di desa Danau baru kecamatan Sungai Rotan Kabupaten muara Enim Sumatera Selatan,Rabu (03/08/ 2022)

Acara titik nol ini di hadiri oleh unsur Tripika kecamatan sungai rotan ,dari pihak kecamatan ,oleh bapak Miswanto ST MM,( kasi PMD ) kasi pemerintahan bapak, Ali Suhro sujono S, sos , Muhtarimin , Gunaria , S, sos, Santi haryani , dan Ayu Wulandari ,juga di hadiri oleh Anggota Koramil Gelumbang dan Anggota Polsek sungai rotan,kepala desa beserta perangkatnya BPD dan masyarakat sekitar bangunan tersebut,juga di hadiri pendamping lokal desa oleh Yeni dan pendamping desa oleh Tubagus Adam

Bacaan Lainnya

Kepala desa Danau baru, Tobri menyampaikan pada awak media bahwa, untuk pembuatan jalan Titian ini sudah sejak lama kita rencanakan , namun terkendalanya karna belum ada ijin dari PT PGN karna kebetulan jalan Titian ini ada melangkahi pipah PGN,namun berkat usaha kita beberapa kali menyampaikan proposal ke PGN untuk pembuatan jalan Titian ini ahirnya mendapatkan resfon positif serta mendapatkan ijin dari PT,PGN, ( perusahaan gas negara),”

“Dan Alhamdulillah hari ini kita bisa merealisasikan rencana pembangunan jalan Titian ini, yang mama jalan ini sebetulnya tinggal menghubungkan dari jalan yang lama , jadi intinya jalan kita ini putus di tengah tengah sepanjang 25 meter, dan tahun ini ni setelah mendapatkan ijin ini maka akan kita bangun jalan Titian ini , sumber dana dari dana desa tahun anggaran 2022 sebesar Rp 136,448,600 ( seratus tiga puluh enam juta empat ratus empat puluh delapan ribu enam ratus rupiah )

Harapan saya kepada masyarakat desa Danau baru dan masyarakat sekitar desa kita yang melewati jalan ini merasa terbantu, dan akan lebih gampang untuk membawa hasil pertanian dan perkebunan mereka,juga berharap agar masyarakat bisa merawat serta menggunakan jalan ini sesuai pungsinya ,karna jalan ini adalah jalan penghubung ke sawah dan perkebunan karet hingga bisa tembus ke desa Paya Angus ucap Tobri,

(Dani / Jiemie)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *