Admiral Inspection merupakan salah satu tradisi di lingkungan TNI Angkatan Laut yang dilaksanakan dengan melakukan pemeriksaan terhadap kesiapan unsur-unsur kapal perang TNI Angkatan Laut. Tradisi ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan serah terima jabatan sebelum menyerahkan tongkat komando kepemimpinan kepada penggantinya, sekaligus salam perpisahan dari pemimpin lama dan memperkenalkan calon pemimpin yang baru.
Pada Admiral Inspection tersebut, Pangkoarmada RI menyampaikan Broadcast melalui vicon kepada seluruh jajaran di bawah Koarmada RI. Pangkoarmada RI menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh prajurit jajaran koarmada RI, yang telah bekerja keras dan ikhlas sehingga tugas yang diberikan kepada koarmada RI dapat dilaksanakan dengan baik.
Pada bagian akhir Broadcastnya Pangkoarmada RI memberikan penekanan untuk dipedomani bagi seluruh prajurit Koarmada RI yaitu pertama, tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan yang Maha Esa, sebagai landasan moral dalam pelaksanaan tuga. Kedua jaga jati diri sebagai prajurit dengan tetap memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI serta Trisila TNI Angkatan Laut. Ketiga, laksanakan setiap tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan terus tingkatkan profesionalisme serta kesiapsiagaan. Keempat, jalin soliditas dan sinergitas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara dalam setiap pelaksanaan tugas.
Sebelumnya pada hari yang sama dilaksanakan apel khusus yang dihadiri Pejabat Utama dan Kasatker serta seluruh prajurit Koarmada RI di lapangan Mako Koarmada RI. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan memorandum yang dihadiri Pejabat Utama Koarmada RI dan Pangkoarmada I dan II. Pada pembacaan memorandum tersebut, Pangkoarmada RI menjelaskan pelaksanaan tugas yang telah, sedang dan akan dilaksanakan Koarmada RI, serta beberapa kegiatan yang perlu mendapatkan perhatian. Hal tersebut sebagai gambaran kepada pejabat baru sebagai masukan dalam langkah pembinaan Koarmada RI ke depan. Pangkoarmada RI juga menyampaikan capaian tugas Koarmada RI selama masa jabatannya meliputi bidang intelijen, operasi, personel, logistik, perencanaan anggaran, serta potensi maritim.
(Sumber Dispen Koarmada RI)