KEIZALINNEWS Kodam Jaya, Kodim 0503/JB – PD Pasar Palapa Rw 02, Kelurahan Maphar Kecamatan Tamansari Jakarta Barat kembali di sambangi Babinsa Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/JB, Serka Asrianto dalam rangka pengecekan harga bahan pokok.
Kegiatan pemantauan yang di laksanakan Serka Asrianto hari Senin, 17 Oktober 2022 sesuai atensi Komando atas melalui Danramil Tamansari Mayor Inf Mulia Adi Dharma.
Menurut Serka Asrianto, pemantauan harga bahan pokok di pasar ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan para Babinsa Koramil Tamansari guna mengantisipasi adanya pedagang yang menaikkan barang dagangang yang tidak sesuai peraturan yang di tetapkan pemerintah.
“Hasil pemantuan dan insteraksi kami dengan pembeli dan pedagang hasilnya sesuai yang kami kehendaki yang mana harga bahan pokok masih stabil dan normal tanpa ada kenaikan.”Ungkap Serka Asrianto. (Pen01/Ts)