Dandim 0119/BM: Langsung Pengecekan Prajurit Cuti Bersama Gel I, Menjelang Hari Idul Fitri 1 Syawal 1444 H

Dandim 0119/BM: Langsung Pengecekan Prajurit Cuti Bersama Gel I, Menjelang Hari Idul Fitri 1 Syawal 1444 H

Keizalinnews.com|Redelong– Komandan Kodim 0119/BM Letkol Inf Eko Wahyu Sugiarto M.Han memimpin apel pengecekan prajurit cuti bersama Gelombang I, menjelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H di lapangan Makodim setempat Jln. Jalur dua Desa Wonosobo Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah. Selasa 18/04/2023.

 

Bacaan Lainnya

“Pergunakan waktu cuti lebaran bersama dengan sebaik-baiknya untuk silaturahmi dan berkumpul bersama keluarga”, ucap Komandan Kodim dalam amanatnya

 

Di hadapan anggotanya, Dandim menegaskan agar menjaga faktor keamanan selama perjalanan dan pelaksanaan cuti bersama 1 Syawal 1444 H dimana “Sebelum berangkat cuti pastikan kendaraan yang akan digunakan dalam kondisi layak diperjalanan serta hindari segala bentuk pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun satuan,” tegasnya

 

Sampaikan salam kami kepada keluarga kalian di kampung halaman, jadikan moment Idul Fitri 1 Syawal 1444 H untuk berkumpul bersama keluarga besar dan saling maaf-memaafkan. Pukas Dandim BM.

(M,S)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *