KeizalinNews.Com, SIDRAP (Sulsel) – Propam Polres Sidrap yang dipimpin oleh Kasi Propam IPTU Syamsuddin Arif di dampingi Kasat Samapta AKP Supiadi Ummareng, melaksanakan kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) terhadap Personil Sat Samapta Polres Sidrap. Rabu (10/05/23).
Kegiatan ini dilaksanakan pada saat pelaksanaan apel fungsi personil Polres Sidrap dengan menyasar pemeriksaan sikap tampang seperti rambut, kumis, janggut dan kerapian pakaian dinas seperti baju, celana hingga sepatu.
Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K melalui Kasi Propam IPTU Syamsuddin Arif mengatakan, agenda Operasi Gaktibplin itu akan terus dilakukan guna meningkatkan performa personil Polri khususnya Polres Sidrap.
“Kepada personel yang sudah diberi teguran harap segera memperbaiki sikap tampangnya, jangan sampai teguran ini terjadi kedua kalinya,” tegas Kasi Propam.
Sementara Kasat Samapta AKP Supiadi Ummareng mengatakan, “Tidak ingin melihat ada Personil Sat Samapta yang berpenampilan tidak rapi mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki untuk itu saya bersama Kasi Propam melaksanakan sidak (Inspeksi Mendadak) terhadap anggota. ” Tutupnya. (*)
Editor : Cecep