KeizalinNews.com Jakarta Selatan — Kodim 0504/Jakarta Selatan bersama Polres Metro Jaksel, Pemda Abm Jakarta Selatan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jakarta Selatan melaksankan kerya bakti paska kebakaran (21/7/2023) di Jln Anggrek 2 Kel. Karet Kunungan, Setiabudi Jakarta Selatan.
Sekitar 16 unit rumah hangus terbakar dan 144 jiwa mengungsi.Terkait hal tersebut guna membantu meringankan beban korban kebakaran Forkopimko Jakarta Selatan bersama-sama turun melaksanakan karya bakti bersama masyarakat sekitar.
Karya Bakti ini dipimpin langsung oleh Dandim 0504/JS Kolonel Arh Redinal dan Kapolres Metro Jaksel Kombes Pol Ade Ary beserta Camat Setiabudi.
Dandim 0504/JS Kolonel Arh Redinal pada saat dilokasi kebakaran (Jum”at 27/7/2023). menyampaikan kegiatan Karya Bakti ini sebagai bentuk kepedulian kepada warga masyarakat untuk sedikit membantu meringankan beban masyarakat korban kebakaran.
“Untuk meringankan beban korban kebakaran, hari ini kita lakukan kerja bakti membersikan puing puing sisa kebakaran” kata Dandim 0504/JS.
“Kita akan bantu semaksimal mungkin sampai dengan selesai, semoga dapat secepatnya direncanakan pembangunan kembali rumah warga yang terdampak sehingga mereka bisa tinggal di rumah masing-masing dan bisa melanjutkan kehidupan secara normal kembali,” lanjut Dandim.
Senada dengan Dandim Kapolres Metro Jaksel Kombes Pol Ade Ary menyampaikan kegiatan hari ini guna meringankan beban warga masyarakat yang terkena musibah kebakaran.
“Seperti yang disampaikan Dandim bahwa keberadaan kita hari ini guna membantu warga yang terkena musibah kebakaran membersikan puing puing kebakaran dan juga memberikan bantuan sosial kepada korban kebakaran”, kata Kapolres
Selain kerja bakti, Forkopimko juga meyalurkan bantuan untuk korban kebakaran.
(Hera)