Keuzalinnews.com // PALI – Turnamen Bola Voli Lunas Jaya Cup 2023 resmi dibuka oleh Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dr Ir H Heri Amalindo, MM yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan di Sekretariat Daerah PALI, Drs Agen Eledi
Kegiatan bertempat di balai serbaguna Desa Lunas Jaya Kecamatan Tanah Abang Kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan pada Senin (23/10/2023).
Pembukaan turnamen bola voli Luna jaya cup 2023 dihadir Bupati PALI diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Kabupaten PALI Drs Agen Eledi
Kadispora kabupaten Pali, Kamriadi Burlian, Spd. beserta staf jajaran dispora, Camat Tanah Abang Edy Irwan, SE, M.Si, beserta staf kecamatan tanah abang, Perwakilan Kapolsek Tanah Abang, perwakilan Danramil Talang Ubi, kepala desa Lunas Jaya Rudi Junaidi, SH, beserta ketua BPD dan perangkat desa Lunas Jaya dan peserta turnamen voli ball Lunas Jaya 2023,
Ketua panitia pelaksana turnamen Bola Voli Lunas Jaya Cup 2023, Riyan Aswari, S.Kom dalam sambutannya menyampaikan bahwa turnamen terselenggara berkat kerjasama panitia pelaksana bersama karang taruna desa lunas jaya yang dibina serta di Suport penuh oleh kepala desa serta sumbangsih dari pihak perusahaan batubara yaitu PT.Servo Lintas Raya.
“Kami banyak mengucapkan terimakasih atas dukungan dan bantuan dari berbagai pihak, terkhusus pemerintah desa dan bantuan materil dari pihak perusahaan, kami berharap turnamen ini berjalan lancar demi menyatukan para pecinta olahraga serta dalam ajang silaturahmi demi mencari bibit olahragawan yang handal dan profesional.” ucapan Ryan Aswari.
Bupati PALI , diwakili Drs Agen Eledi Dalam Sambutan nya Mengatakan semoga dalam pertandingan nanti bisa menjaga sportivitas , Menang lah dengan cara jujur ,Terima kekalahan dalam bermain, dan semoga dengan adanya momen seperti ini terjaga tali silahturahmi dari peserta-peserta apalagi yang dari luar kabupaten Pali, semoga turnamen Volly ball di Lunas jaya berjalan dengan baik sampai selesai,”tuturnya.
(“Red”)